Belajar foto dan editing dengan menggunakan Photoshop
    Twitter Facebook Feedburner Google +1
  • A boat with beautiful sunset.
  • Tree in field with blue sky.
  • Amaizing sunrise moment

Cara sederhana membuat effect 3D pada gambar



Sebuah gambar dapat dikatakan 3D jika perpaduan antara Highlight dan Shadow pada gambar sesuai dengan datangnya cahaya sehingga menyerupai bentuk yang mempunyai sisi yang lebih menonjol dan ingin ditampilkan menjadi sedikit lebih terang di satu sisi dan lebih gelap disisi yang berlawanan, atau dengan kata sederhana POI nya lebih menonjol secara 3 dimensi.
Untuk bentuk 3 dimensi dapat diperoleh dengan photo studio dengan cahaya yang mumpuni atau juga dapat dengan cara olahan melalui Photoshop.

berikut ini adalah cara sederhana membangun effect 3D pada gambar dengan menggunakan photoshop

- buatlah suatu dokumen baru, berwarna putih dengan cara masuk ke FIle - new 

-  setelah itu, dengan menggunakan laso tools, buatlah lingkaran di dokumen yang baru tersebut
sehingga menyerupai gambar di bawah ini 





- lalu isilah warna pada lingkaran terebut dengan menggunakan paint bucket tool dengan warna biru (contoh)
 
 
- lalu tekan Ctrl-D atau Command D pada Mac untuk menghilangkan seleksi pada lingkaran

- setelah itu kita berasumsi arah datangnya cahaya, sehingga kita dapat menentukan area mana pada ligkaran yang lebih terang (highlight), dan area mana yang lebih gelap (shadow). pada ilustrasi ini saya mengilustrasikan cahaya datang dari pojok kiri sebelah atas, sehingga area lingkaran sebelah kiri atas akan terlihat lebih terang dan sebelah kanan bawah akan terlihat lebih gelap

-Lalu kita mulai untuk memberikan effect 3D nya dengan menggunakan tools DOGGE (untuk menambah highlight) dan BURN (untuk menambah shadow).

- pertama-tama untuk Highlight, kita create new layer dengan cara klik Layer - New Layer
- Lalu akan muncul tab baru untuk membuat new layer, pilihlah seperti contoh untuk Mode dan memberikan centang pada Fill with soft light neutral color (50% grey)
- setelah kita tekan OK, maka akan muncul layer baru berwarna abu-abu di atas layer background.
- lalu klik pada tab sebelah kiri, dan pilihlah dodge tool terlebih dahulu untuk membuat effect highlight pada lingkaran bewarna biru yang sudah kita buat sebelumnya.
(Sesuaikan ukuran brush nya sesuai besar lingkaran dan ilustrasi cahaya, range : midtones, dan exposure : 10%)

- setelah itu mulailah di kuas secara berkali - kali sebelah kiri atas lingkaran yang kita anggap terkena cahaya jadi lebih terang sehingga terlihat sedikit lebnih terang dan sesuai dengan keinginan kita.


- Setelah highlight pada bagian sebelah kiri atas selesai di kreasi menggunakan DODGE tool, sekarang kita membuat shadow nya. dengan cara yang sama kita buat new layer untuk highlight tadi, sehingga layernya jadi Layer 2, setelah jadi Layer 2, kita klik tab yang disebelah kiri kembali, namun kali ini kita pilih BURN tool (berada di bawah DODGE tool)

- sesuaikan ukuran brush yang kita gunakan kembali, lalu dengan range :shadows, dan exposure :10% kembali kita brush sebelah kanan bawah (dimana area tersebut tidak terkena cahaya sehingga seharusnya menjadi lebih gelap) dengan cara di brush berkali-kali juga sampai kita mendapatkan kadar shadow yang kita ingnkan dan sesuai dengan gambar yang kita miliki.

nah selesai sudah cara sederhana membuat effect 3D pada gambar. cara ini dapat diaplikasikan pada banyak hasil foto yang kita rasa akan terlihat lebih dramatis dan bagus jika diberikan kesan 3D.


Beberapa contoh hasil olahan dengan menggunakan effect 3D




Post a Comment

Home